Rabu, 10 Januari 2018

Aktiva tak berwujud



Apa itu aktiva tak berwujud?
Aktiva tak berwujud adalah hak, hak istimewa dan keuntungan kompetitif yang timbul dari pemilikan suatu aktiva yang berumur panjang, yang tidak memiliki wujud fisik tertentu.
Aktiva tak berwujud mempunyai karakterisik penting, antara lain :
1. Kurang memiliki eksistensi fisik
2. Bukan merupakan instrument keuangan
3. Bersifat jangka panjang dan menjadi subjek amortisasi

Prinsip Akuntansi Dasar untuk Aktiva tak berwujud
Akuntansi untuk ativa tak berwujud melibatkan prinsip dan prosedur akuntansi serupa yang diaplikasikan untuk aktiva tak berwujud lainnya, seperti properti, pabrik, dan peralatan yaitu :
1.      Pada akuisisi menerapkan prinsip biaya
2.      Selama periode penggunaan, menerapkan prinsip penandingan
3.      Pada disposisi, menerapkan prinsip pendapatan. Keuntungan atau kerugian yang diakui atas pelepasan sama dengan selisih antara pertimbangan yang diterima.

Jenis – jenis aktiva tak berwujud yaitu :
1.      Hak Paten
Hak Paten adalah hak istimewa yang dikeluarkan oleh pemerintah yang memberikan kewenangan kepada pemegang hak untuk memproduksi, menjual dan mengawasi penemuannya dalam jangka waktru tertentu sejak hal tersebut dikeluarkan.
Contoh :
PT Erwin Megah membeli hak paten dengan harga perolehan Rp 60.000.000. Masa manfaat hak tersebut diperkirakan 8 tahun. Dengan demikian amortisasi per tahun adalah Rp 7.500.000 (Rp 60.000.000 : 8 )
Jurnal untuk mencatat amortisasi tahunan adalah
Des 31 Biaya Paten                                                     Rp 7.500.000
                        Hak Paten                                                                   Rp 7.500.000

2.      Hak Cipta
Hak Cipta adalah hak yang diberikan oleh pemerintah, yang memberikan hak istimewa kepada pemegang hak tersebut untuk memproduksi dan menjual suatu karya seni atau karya tulis.

3.      Merek Dagang / Trademark
Merek dagang atau nama dagang adalah kata, rangkaian kata, logo, atau simbol yang membedakan atau memberi identitas suatu perusahaan tertentu atau produk tertentu. Apabila kita mendengar nama dagang seperti Lux, pepsodent, Indomie, atau Coca-cola dengan cepat terbayang dalam pikiran kita produyk apa yang dimaksud dan tidak akan salah mengartikannya pada produk lain. Nama dagang mempunyai manfaat yang sangat besar bagi perusahaan dan sangat berpengaruh terhadap keberhasilan pemasarannya. Penemu atau pemakai pertama dapat memperoleh hak istimewa untuk menggunakan merek dagang atau nama dagang atau mendaftarkannya pada pemerintah.

4.      Warabala / Franchise / License
Bila kita makan di kentucky Fried Chicken, California Fried Chicken, MacDonald maka disitu kita menemukan Franchise. Franchise adalah hak yang diperoleh untuk melakukan suatu usaha tertentu, atau memasarkan produknya, sekaligus mengikuti pola usaha, cara pengelolaan,penggunaan logo maupun penggunaan alat usaha tertentu yang aslinya dimiliki oleh perusahaan yang memberikan hak Franchise.
5.      Hak penggandaan (Copyright)
Copyright adalah hak yang diberikan atas suatu penulisan, baik itu berupa karya ilmiah, puisi, novel, maupun lyric lagu, notasi lagu dan lain-lain. Copyright meliputi hak untuk memperbanyak dan mengedarkannya.

6.      Goodwill
Goodwill adalah segala atribut yang memberi nilai atau citra yang menguntungkan yang melekat pada suatu perusahaan. Dalam hal ini termasuk diantaranya :
-          Manajemen yang istimewa
-          Lokasi yang strategis
-          hubunagn baik dengan konsumen
-          karyawan yang terlatih
-          produk dengan kualitas tinggi
-          hubungan yang harmonis dengan para karyawan

Beberapa faktor yang harus dipertimbangkan dalam mengestimasi umur aktiva tak berwujud :
1.      Ketentuan hukum, peraturan, atau kontraktual yang dapat membatasi umur manfaat maksimum
2.      Ketentuan untuk pembaruan ( renewal ) atau perpanjangan ( extension ) yang dapat mengubah batas umur masa manfaat aktiva tersebut
3.      Pengaruh keusangan, permintaan, dan faktor ekonomis lainnya yang dapat mengurangi umur manfaat
4.      Perkiraan umur pelayanan ( service life ) dari seorang atau kelompok pegawai
5.      Tindakan yang diharapkan dilakukan pesaing dan pihak lainnya yang dapat membatasi keunggulan kompetitif yang sudah ada.

1 komentar:




  1. Saya selalu berpikir bahwa semua perusahaan pinjaman online curang sampai saya bertemu dengan perusahaan peminjam yang meminjamkan uang tanpa membayar terlebih dahulu.

    Jika Anda mencari pinjaman, perusahaan ini adalah semua yang Anda butuhkan. setiap perusahaan yang meminta Anda untuk biaya pendaftaran lari dari mereka.

    saya menggunakan waktu ini untuk memperingatkan semua rekan saya INDONESIANS. yang telah terjadi di sekitar mencari pinjaman, Anda hanya harus berhati-hati. satu-satunya tempat dan perusahaan yang dapat menawarkan pinjaman Anda adalah SUZAN INVESTMENT COMPANY. Saya mendapat pinjaman saya dari mereka. Mereka adalah satu-satunya pemberi pinjaman yang sah di internet. Lainnya semua pembohong, saya menghabiskan hampir Rp35 juta di tangan pemberi pinjaman palsu.

    Pembayaran yang fleksibel,
    Suku bunga rendah,
    Layanan berkualitas,
    Komisi Tinggi jika Anda memperkenalkan pelanggan

    Hubungi perusahaan: (Suzaninvestment@gmail.com)

    Email pribadi saya: (Ammisha1213@gmail.com)

    BalasHapus

presentation about sleeping slippers